Usai Cuti Bersama Idul Fitri, Pemkot Tomohon Menggelar Apel Kerja

Berita Utama, Tomohon938 Dilihat

Tomohon||ManadoZone – Usai berjalannya Cuti Bersama Nasional Dalam Rangka Hari Raya Idul Fitri 1438 Hijriah Tahun 2017. Pemerintah kota tomohon melakukan apel kerja jajaran pemerintah kota tomohon. Senin (03/07/2017) Bertempat di halaman kantor Walikota Tomohon.

Apel ini dipimpin langsung Walikota Tomohon Jimmy Feidie Eman, SE.Ak, dihadiri Wakil Walikota Tomohon Syerly Adelyn Sompotan, Sekretaris Daerah Kota Tomohon Ir. Harold V. Lolowang, M.Sc., Para Asisten, para staf ahli, sekwan, Inspektur, Kepala Dinas, Kepala Badan, Kepala Bagian, Camat dan Lurah se- Kota Tomohon, Para PNS, Tenaga Kontrak serta direksi dan karyawan BUMD yang hadir.

Mengawali sambutannya Walikota Tomohon Jimmy Feidie Eman, SE.Ak. mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1438 Hijriah bagi Aparatur Sipil Negara yang beragama muslim, semoga semangat Idul Fitri semakin mempererat silahturahmi dan kebersamaan sebagai satu kesatuan di lingkungan Pemerintah Kota Tomohon.

Dikatakan Walikota Eman, memasuki semester kedua pelaksanaan tugas pemerintahan, pembangunan dan sosial kemasyarakatan, Walikota Tomohon mengharapkan kepada seluruh peserta apel yang adalah ASN dan tenaga kontrak serta karyawan BUMD, agar mampu meningkatkan semangat pengabdian, kompetensi serta selalu eksis dan proaktif dalam melakukan tugas dan tanggung jawab. Pemerintah Kota Tomohon tetap konsisten mendukung program peningkatan  kemampuan dan kompetensi Aparatur Sipil Negara maupun tenaga kontrak untuk meningkatkan kapasitas dalam merealisasikan program dan kegiatan sebagaimana yang diharapkan.

Baca juga:  BLT Tahap lll Sukses Diterima KPM Desa Rumengkor 2

Adapun wujud nyata keberhasilan Pemerintah Kota Tomohon dalam meningkatkan kompetensi Aparatur Sipil Negara dan pelaksanaan tugas yang prosedural  sesuai dengan ketentuan Perundang-Undangan yang berlaku yaitu pengakuan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI terhadap pengelolaan keuangan Pemerintah Kota Tomohon tahun anggaran 2016 dengan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). Kata Eman.

Akan hal ini, Walikota Eman menjelaskan, pemkot Tomohon sudah empat kali secara berturut-turut memperoleh pengakuan WTP tersebut. Hal ini patut disyukuri dan Walikota Tomohon mengapresiasi serta berterima kasih kepada seluruh jajaran pemerintah dan masyarakat Kota Tomohon atas upaya kerja keras yang ditunjukkan melalui karya nyata dalam tugas dan pengabdian.

Melalui apel ini, Walikota Eman berharap, kepada Aparatur Sipil Negara dan tenaga kontrak agar lebih cerdas dan berani mengambil keputusan yang tepat dan solutif dalam menghadapi dinamika dan perkembangan pemerintahan yang lebih kompleks dan variatif. Aparatur Sipil Negara harus mampu menciptakan tata kelola yang baik, perubahan mindset kearah lebih baik, pola sikap yang konstruktif, lebih proaktif, produktif, loyal dan bekerja dengan penuh dedikasi serta berdisiplin.

Baca juga:  Ketua STIK Lemdiklat Polri Resmi Dilantik Jadi Sekjen Kemenkumham

Walikota Tomohon juga menantang kepada seluruh Aparatur Sipil Negara dan tenaga kontrak di lingkungan Pemerintah Kota Tomohon sebagai pilar birokrasi untuk melahirkan ide-ide kreatif dan inovatif dengan tetap mengedepankan etika yang akan mendorong terjadinya perubahan kinerja individu dan organisasi dalam memantapkan pelaksanaan tugas pelayanan, serta mampu mengubah tantangan menjadi peluang yang tergambar dalam pelaksanaan program dan kegiatan. Pemerintah Kota Tomohon akan selalu berupaya semaksimal mungkin untuyk menggunakan anggaran secara efektif, efisien, transparan dan akuntabel sesuai dengan kebutuhan pembangunan dan kebutuhan masyarakat.
Selesai apel dilanjutkan dengan rapat dinas, dan pada kesempatan lain setelah rapat dinas walikota tomohon menambahkan bahwa yang menjadi penekanan bagi seluruh ASN dan tenaga kontrak dalam rangka menghadapi tugas-tugas ke depan adalah pada peningkatan kinerja sesuai bidang tugas masing-masing.

“Saya selaku walikota senantiasa mengevaluasi kinerja dari seluruh pejabat perangkat daerah maupun jajarannya. 1 semester di tahun ini telah kita lewati, dan saat ini kita telah memasuki semester yang ke 2. tentunya kinerja dari seluruh pejabat di semester 1 akan menjadi bahan evaluasi dan pertimbangan saya, apakah dalam penempatan pejabat selama ini telah sesuai (right man on the right place)”. Tutur Eman.

Baca juga:  Robby Dondokambey dan Istri Ibadah Bersama di GMIM Paulus Tounsaru

Walikota Eman menambahkan, apabila ada pejabat yang dalam melaksanakan tugasnya tidak sesuai atau kurang tepat berada pada posisinya, ataupun terdapat pejabat yang kinerjanya kurang baik, tentunya akan dievaluasi, sehingga tidak menutup kemungkinan dilaksanakannya rolling jabatan, apakah bulan ini, bulan depan, atau mungkin diakhir tahun, ini semua tergantung dari beberapa aspek, baik kinerja, kompetensi, ataupun rekomendasi2 dari beberapa lembaga berwenang, serta pertimbangan saya selaku Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK).

Pada akhir sambutannya, Walikota Eman menekankan  mengingat disamping tugas pokok dan fungsi sesuai bidang tugas masing2, beberapa agenda besar yang akan dilaksanakan di kota tomohon sudah ada di depan mata. Dimulai dari pertemuan raya Kerukunan Keluarga Pendeta dan Guru agama se Sinode GMIM pada pertengahan Juli, rangkaian kegiatan TIFF pada awal sampai pertengahan agustus, serta HUT PKB GMIM pada bulan oktober nanti. Saya selaku Walikota Tomohon menginstruksikan kepada seluruh pejabat perangkat daerah dan jajarannya untuk turut menyukseskan agenda2 kegiatan tersebut, dan mengajak seluruh masyarakat Kota Tomohon untuk menjadi Tuan dan Nyonya rumah yang baik.

(TH/Rdk)

Yuk! baca BERITA menarik lainnya dari MANADO ZONE di GOOGLE NEWS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *