Eman Berharap Pengurus dan Kader PG Kompak Menghadapi Pemilihan Legislatif

Berita Utama, Tomohon1879 Dilihat

Tomohon||ManadoZone – DPD II Partai Golkar (PG) KotaTomohon menggelar seminar politik bertema Partai Golkar menghadapi Pemilu Serentak Tahun 2019, yang  meliputi untuk pemilihan DPR, DPD,DPRD dan° Presiden serta Wakil Presiden nanti.

Kegiatan seminar ini, yang dirangkaikan dengan pelantikan pengurus Partai Golkar untuk tingkat Kecamatan dan Kelurahan dihadiri Ketua DPD II Partai Golkar Tomohon Jimmy Feidie Eman SE Ak. Serta jajaran pengurus DPD II PG Kota Tomohon  Yang  dilaksanakan di Home Stay Kelurahan Walian Kecamatan Tomohon Selatan, Senin (21/8) dengan menghadirkan sebagai pemateri yakni Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tomohon Beldie Tombeg ST.

Baca juga:  Penunjukan PLT Ketua PWI Sulut Rancu, Voucke Lontaan: SK Diterbitkan PWI Ilegal

Ketua DPD II PG Tomohon Jimmy Feidie Eman Saat membuka kegiatan ini mengatakan, sebagai partai yang besar dan modern, partai golkar harus menunjukkan keteladanan sebagai partai yang patuh terhadap aturan. Itu mencakup setiap ketentuan mengenai pembuatan kartu tanda anggota.

“Saat ini kita berada pada tahapan verifikasi partai. Untuk itu diharapkan setiap pengurus, kader dan simpatisan untuk segera melakukan perekaman data lewat pembuatan kartu anggota. Dengan begitu, kita tidak akan terkenan sanksi sesuai aturan,” ajak Eman.

Selanjutnya, Eman berharap kepada seluruh pengurus dan kader untuk kompak menghadapi pelaksanaan Pemilihan legislatif dari tingkat pusat hingga daerah. Demikian juga saat menghadapi Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden yang akan dilakukan secara serentak.

Baca juga:  Gubernur Sulut Yulius Selvanus Komaling dan Wakil Gubernur Terpilih Victor Mailangkay Ikuti Tes Kesehatan di Kemendagri

“Sesuai dengan amanat partai dimana untuk Capres partai golkar yakni bapak Joko Widodo. Amanat itu akan kita perjuangkan yakni memenangkan Jokowi sebagai Presiden untuk yang kedua kalinya,” tandas Eman.

Terkait seminar politik, Eman mengakui sebagai langkah strategis partai golkar untuk memberikan pemahaman dan pengetahuan kepada setiap kader terkait undang undang yang akan digunakan dalam agenda demokrasi ke depan. Kegiatan dihadiri Ketua Dewan Penasehat DPD II PG Kota Tomohon Piet Liuw, Ketua Harian Piet HK Pungus, Sekretaris DPD II Frets Keles, Jajaran pengurus DPD II, serta pengurus Kecamatan dan kelurahan.

Baca juga:  Kuncikan Tahun Baru 2025, Pemkab Minahasa Siap Menggelar Doa Syukur dan Hiburan untuk Masyarakat

(R/Rdk)

Yuk! baca BERITA menarik lainnya dari MANADO ZONE di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *