Manadozone || Pelaksanaan Pesta Seni Remaja (PPSR) se-Sinode GMIM Tahun 2019 di Wilayah Kawangkoan Satu resmi dibuka Kamis (29/08).
Pada pembukaan yang akan berlangsung 29- 31 Agustus itu dihadiri langsung Bupati Minahasa Ir Royke O Roring M.Si (ROR) selaku Ketua Umum panitia bersama Wakil Bupati Robby Dondokambey SSi MM (RD) selaku Ketua Harian panitia hadir dalam ibadah pembukaan di Stadion olahraga Lapian Taulu Kawangkoan.
Dengan ibadah pembukaan dipimpin Sekretaris BPMS Sinode GMIM Pdt Evert Tangel M Pdk.
Bupati ROR dalam sambutannya mengatakan, Minahasa sangat diberkati dengan digelarnya PSR 2019 di wilayah Kawangkoan Satu dan HUT PKB GMIM 2019 di Tondano, yang keduanya diketuai oleh Bupati ROR.
Menurutnya kegiatan PPSR merupakan sarana untuk menunjukkan bakat dan kemampuan remaja melalui talenta yang diberikan Tuhan. Remaja adalah generasi penerus bangsa dan negara.
“Selamat beribadah dan bertanding selamat berkompetisi bagi Remaja-remaja GMIM yang turut berpartisipasi dalam kegiatan ini,” ujarnya.
Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE dalam sambutan yang dibacakan Kepala Satpol PP-Pemprov Steven Liow, mengatakan kehidupan Remaja dewasa ini cenderung dipengaruhi oleh kemajuan teknologi yang kian berkembang saat ini.
“Kiranya lewat PSR ini akan bisa menekan kecanduan remaja dalam menggunakan teknologi yang diakui telah merusak mental remaja,” katanya.
Dia juga menyinggung masalah rasis yang viral di media dan menjadi konsumsi publik yang memang mengganggu ketentraman kehidupan beragama.
“Marilah kita serahkan hal itu kepada pihaknya yang berwajib jika memang harus berproses hukum sambil mendoakan mereka agar secepatnya bertobat,” tegasnya.
Lebih jauh menurutnya, Pemprov Sulut terus melakukan berbagai upaya dalam rangkah peningkatan perekonomian seperti pembukaan jalur penerbangan Sulut-Cina dan kini sedang di jajaki Sulut-Korea, semua ini akan sangat berdampak pada perbaikan dan peningkatan ekonomi kerakyatan terutama mengemban misi gereja.
Gubernur juga terus melakukan upaya dengan membangun komunikasi dan kerjasama dengan negara-negara di dunia dengan tujuan menunjukkan tatanan gereja yang baik di dunia ada di Minahasa dengan menjadikan GMIM sebagai gereja sentral.
“Pada tahun 2020 Sulut dan Minahasa akan menjadi pusat kerukunan agama dunia dan akan menjadi tuan rumah Paskah internasional,” terangnya.
Kota Manado akan dijadikan Kota Metropolitan setelah ditetapkan oleh Presiden RI, makanya perlu dibangun jaringan infrastrukstur seperti jalan tol yang menghubungkan daerah-daerah di Sulut yang memang sudah di siapkan dana puluhan trilyunan rupiah.
“Semua ini karena anugerah Tuhan. Kita berdoa agar semua ini bisa terwujud dengan kasih Tuhan buat Sulawesi Utara,” ujar Liow, sambil meresmikan pelaksanaan PSR 2019 di Wilayah Kawangkoan Satu
(ToarS)