Manadozone||Tomohon – Seni pertunjukan kolaborasi yang menggabungkan antara seni tari, paduan suara dan video tematik, pertama kali dilakukan di Indonesia dalam ajang Show Case I Yayat Usanti /Cerita Pejuang Minahasa
Kegiaatan ini adalah Persentasi Karya (Showcase)IKKON Bekraf yang nantinya menampilkan suatu hasil kreatif yang telah dilakukan oleh Tim IKKON (Inovasi dan Kreatif melalui Kolaborasi Nusantara)-Bekraf (Badan Ekonomi Kreatif) di Kota Tomohon.
Sebagai presentasi karya berupa pertunjukan seni berjudul ‘I Yayat U Santi The Story of Minahasa”s Highland Warrior”
Kabag Humas Sekertariat Daerah Pemkot Tomohon John ES Kapoh, SS MSi,. Selasa (10/09/2019) mengatakan, kegiatan ini semua kalangan terundang untuk menyaksikan pertunjukan yang nantinya dilaksanakan pada hari Rabu 11 September 2019 jam 16.00 wita-selesai, bertempat di Amphitheater Woloan Kecamatan Tomohon Barat.
Lanjut Kapoh, untuk Rundown acara, diawali pembukaan, sidang adat Woloan (theatrikal), pemukulan tetengkoren massal oleh warga Woloan, tari kabasaran massal, showcase “I Yayat U Santi.