Manadozone||Tomohon – Pemerintah kota tomohon melalui Bagian Humas dan Protokol Setda Kota Tomohon. Jumad (15/11/2019) menggelar kegiatan Fasilitasi dan Pembinaan Keprotokoleran.
Kegiatan yang dilaksanakan di uang pertemuan lantai III Mall Pelayanan Publik Wale Kabasaran Tomohon ini, dihadiri sekaligus dibuka oleh Sekretaris Daetah Ir Harold Lolowang MSc mewakili Walikota Tomohon JimmyFeidie Eman.
Dalam sambutannya, Lolowang mengatakan melalui pelaksanaan keprotokolan ini, memegang peran yang sangat penting dalam penyelenggaraan kegiatan pemerintah.
Hal ini, lanjut Lolowang dibutuhkan manajemen strategi pemberdayaan sumber daya manusia yang baik di bidang keprotokoleran demi menciptakan pelayanan yang prima dan profesional.
Lolowang menjelaskan, melalui kegiatan ini diharapkan dapat memberikan pengetahuan dan ilmu kepada seluruh peserta dalam rangka sinkronisasi pelaksanaan dan penyelenggaraan tugas, teristimewa tugas-tugas yang berkaitan dengan keprotokolan, sehingga kedepannya seluruh Perangkat Daerah di lingkup Pemerintah Kota Tomohon dapat memahami dengan baik dan mengerti apa saja yang menjadi konsep dasar keprotokolan dalam tugas dan tanggung jawab petugas protokol, guna mewujudkan pola pikir dan pola tindak serta persepsi dalam melaksanakan tugas-tugas keprotokolan. Kata Lolowang.
Kegiatan ini, tampil sebagai narasumber yakni, Kpala Biro Protokol dan Humas Sekretariat Daerah Provinsi Sulawesi Utara Dance Lantang SPT MSi bersama Richie Porajow sebagai profesional publik speaking, dihadiri Kepala Bagian Humas dan Protokol Setda Kota Tomohon, Kasubag Protokol HUMPRO Jelly Potuh, diikuti unsur perangkat daerah di kota tomohon yang hadir.
(JP)