KOTAMOBAGU, manadozone.com — Meski sempat redup dan terdiam cukup lama, pasca dilakukannya penangkapan para pelaku pencuri Kendaraan Bermotor (Ranmor) yang paling dicari oleh Tim Resmob beberapa bulan yang lalu, ternyata masih ada yang tersisa yang harus ditangkap untuk memberikan efek jera.
Berdasarkan laporan polisi no.pol.:LP/383/V/2020/res ktg, tgl 20 mei 2020 pencurian kendaraan bermotor ditanah para Bogani kembali muncul. Namun sebagai pelayan masyarakat, Tim Resmob Polres Kotamobagu, dibawah Pimpinan Kasat Reskrim, AKP Muhammad Fadli SIK, tak pernah lelah untuk melakukan penangkapan ke para pelaku kejahatan yang meresahkan.
Alhasil bukti kerja keras Tim Resmob yang dipimpin Kanit Ipda Fri Gunawan STrk, pun berhasil menangkap SI alias hardi (41) dan JM alias Jef (50an) warga desa Mogoyunggung, Kecamatan Dumoga Timur, Kabupaten Bolaang Mongondow.
Kepada wartawan, Kasat Reskrim Polres Kotamobagu, AKP Muhammad Fadli SIK, mengatakan Tersanga SI alias Hardi, yang ditangkap itu sebagai pelaku Curanmor Antar Kota, yang berhasil diatngkap di salah satu rumah kosong yang ada di desa transmad, Kamis 21 Mei 2020 sekitar pukul 01.00 wita.
“Awalnya Tim berkoordinasi dengan informan yang ada diwilayah Dumoga, dan mendapat informasi bahwa SI bersembunyi disalah satu rumah kosong di desa Mototabian, transmad. Sehingga tim langsung menuju lokasi tersebut dan melakukan penangkapan,” ungkap Kasat Reskrim Polres Kotamobagu, AKP Muhammad Fadli SIK.
Lanjut AKP Muhammad Fadli SIK, dari hasil introgasi, tersangka SI alias Hardi, mengakui melakukan pencurian dibeberapa tempat yang diantaranya di kota bitung, Kota Manado, dan Kotamobagu, yang kemudian hasil curiannya tersebut dijual ke rekannya.
“Motor hasil curian tersebut dijual pada JM alias Jef. Sehingga tim memburu Jef dan berhasil menangkap selanjutnya tim membawah kedua tsk untuk pengembangan,” tambah Fadli, Alumni Akpol tahun 2008.
Berikut Hasil introgasi ke Tersangka:
- Melakukan pencurian di kota Bitung sekitar bulan maret 2020, dengan jenis motor yang dicuri Mio G warna hitam dijual pada FI alias En yang beralamatkan di desa Mogoyunggung.
- Melakukan pencurian motor di kota Manado pada bulan April 2020 jenis motor Beat Pop warna putih dijual pada JM alias Jef..
- Melakukan pencurian motor di kota Manado (kel.Malalayang) pada bulan Mei 2020 motor jenis beat warna biru putih dijual pada JM alias Jef.
- Melakukan pencurian motor di bengkel depan PT Hasrat Abadi Kotamobagu pada bulan Mei 2020 jenis motor beat stret warna hitam dijual pada JM alias Jef.
- Melakukan pencurian motor di depan Apotik Kimia Farma Kotamobagu pada bulan Mei 2020 jenis motor Honda Vario warna merah.
- Melakukan pencurian motor di depan bengkel kelurahan Molinow pada bulan Mei 2020 jenis motor honda Revo Fit warna hitam biru dijual pada JM alias Jef..
(Zul)