Manadozone|| Bertambahnya, penyebaran Covid-19, dalam beberapa hari terakhir melonjak tajam. Hal ini, “selang” dua hari yakni tanggal 13 dan 14 Februari 2022, sesuai rilis Perkembangan dan Penanganan Covid-19 Dinas Kesehatan Kota Tomohon ada penambahan sebanyak 65 kasus, yakni 24 pada tanggal 13 dan 41 di tanggal 14.
Total terkonfirmasi positif di Kota Tomohon saat ini sesuai rilis berjumlah 161 orang dengan rincian 140 isilasi mandiri, 20 orang isolasi di rumah sakit dan 1 lainnya isolasi di Bapelkes.
Dengan penambahan tersebut, kini total kasus Covid-19 di Kota Tomohon sejak mulai pandemi berjumlah 4.020, sembuh 3.742, meninggal dunia 117 orang.
Wali Kota Tomohon Caroll Joram Azarias Senduk SH dan Wakil Wali Kota Wenny Lumentut SE terus mengingatkan kepada masyarakat agar menaati protokol kesehatan.
‘’Jangan lengah, protokol kesehatan harus terus dilakukan dan kepada mereka yang belum divaksin agar menuju gerai-gerai vaksin yang disiapkan pemerintah maupun pihak lainnya karena yang divaksin lebih kuat dari mereka yang tidak divaksin dalam menahan Covid-19,’’ kata wali kota.
Akan hal ini, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Kota Tomohon dr Olga Maria Karinda MKes mengatakan, untuk vaksinasi dosis 1 di Kota Tomohon telah mencapai 99,87 persen, dosis 2 83,87 persen dan dosis 3 6,90 dari sasaran.
(**/Rdk)