MANADOZONE.COM || Bolmong — Bertempat dipelataran lantai 1 (Satu) Kantor Daerah, Penjabat Bupati (Penjabup) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) Rabu (26/04/2023) pagi, Ir. Limi Mokodompit, M.M., memimpin apel perdana pasca libur lebaran Idul Fitri 1444 Hijriah.
Diawal sambutan Penjabup Limi Mokodpmpit, mengingatkan kepada Aparatur Sipil Negera (ASN) Lingkup Pemerintah Daerah (Pemda) Bolmong untuk terus menigkatkan pelayanan kepada masyarakat.
“Pelayanan prima kepada masyarakat, selalu bekerja dengan disiplin, bertindak cepat, bijak dan tepat sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku,” ucap Pj Bupati Bolmong, Ir. Limi Mokodompit. M.M.
Dikatakan Penjabup Limi, hal tersebut disampaikan sebagai pengingat kepada para ASN Lingkup Pemda Bolmong, untuk mampu menjaga kualitas pelayanan serta mampu meningkatkan kinerja sesuai dengan Tugas Pokok dan Fungsi (Tupoksi) masing-masing ASN.
“Dalam menjalankan tugas, kita harus mengedepankan rasa tanggung jawab, yang dilandasi dengan disiplin, semangat serta keinginan untuk berbuat yang terbaik demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Bolmong,” tambahnya.
Bahkan lanjut Penjabup Limi, mengatakan sebagai pelayan publik, berbagai tantangan kedepan akan datang, sehingga sebagai ASN itu harus mampu dan siap bekerja secara profesional.
“Kita dituntut lebih profesional dan responsif terhadap aspirasi dan kebutuhan masyarakat. Karena harapan dan keinginan masyarakat agar Bolmong menjadi daerah yang lebih maju, memiliki daya saing yang unggul,” tambahnya lagi.
Sehingga dikatakannya lagi, untuk menjadikan daerah yang kian maju berdaya saing dan unggul, maka hal itu pun harus dijawab dan dikerjakan sebaik mungkin untuk mewujudkan apa yang menjadi keinginan.
“Kita jawab, kita respon dan tindaklanjuti dengan sungguh-sungguh karena hal tersebut dapat terwujud apabila proses penyelenggaraan pemerintahan pembangunan dan kemasyarakatan dikelola oleh aparatur yang profesional, memiliki kompetensi, kapasitas dan kapabilitas dibidangnya.” Terang Pj Bupati Bolmong.
Hadir dalam apel perdana pasca cuti lebaran 1 syawal 1444 hijriah, selain Pj Bupati Bolmong Ir. Limi Mokodompit, M.M., nampak juga Sekda Bolmong, Tahlis Gallang, SIP., M.M., Para Asisten, Para Staf Ahli, para pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) serta pegawai dan staf lingkup Pemda Bolmong.