Editor : Julian Lasut
Manadozone || MANADO – Guna memastikan para pengunjung menerima layanan dan mendapatkan informasi yang akurat berkaitan layanan kunjungan, Rumah Tahanan Negara Kelas IIA Manado menggelar Sosialisasi tentang Jadwal dan Alur Pelayanan Kunjungan berlokasi di depan ruang pendaftaran kunjungan.
Kepala Rutan Manado Widodo bersama jajaran pejabat struktural, dan Duta Layanan menyampaikan sosialisasi kepada para penerima layanan, Rabu (28/8) .
Karutan Manado Widodo menuturkan, Sosialisasi Layanan Kunjungan merupakan bagian integral dari upaya Rutan Manado dalam meningkatkan kualitas pelayanan, sehingga para penerima layanan mendapatkan pelayanan yang optimal.
Para pengunjung juga diarahkan untuk melakukan pengisian Survei Persepsi Anti Korupsi (SPAK) & Survei Persepsi Kualitas Pelayanan (SPKP), untuk mengetahui kepuasan masyarakat terhadap layanan yang diberikan, sebagai acuan untuk meningkatkan kualitas pelayanan yang diberikan. *