Motor Raib di Parkiran Kawasan Mega Mas, Masyarakat Diminta Waspada

Editor : Julian Lasut

Manadozone || Manado – Kawasan Mega Mas Manado kini sudah tidak aman lagi karena menjadi sasaran bagi para pencuri kendaraan bermotor, warga masyarakat harus mewaspadai hal tersebut.

Salah satu kejadian menimpa kepada korban yang merupakan warga Pineleng JE alias Jimmy yang kehilangan kendaraan bermotor roda dua jenis Honda Vario di Kawasan Mega Mas.

Menurut pengakuan Jimmy, pada Jumat (10/1/2025) dirinya sedang minum kopi di Starbuck Coffee kawasan Mega Mas sekitar pukul 15.00 Wita. Usai kegiatan tersebut JE keluar dan melihat motor yang diparkir didekat area tersebut telah Raib digasak maling. JE kemudian segera mengecek ke petugas parkir tentang motornya yang hilang. Menurut Petugas yang melakukan pengecekan lewat komputer di loket bahwa motor belum tercatat keluar kawasan. Khawatir motor dicuri dan disembunyikan oknum yang diduga melakukan pencurian JE langsung melapor ke Polresta Manado.

Baca juga:  Kominfo dan Pers Minahasa Gelar Ibadah Pra-Natal Dirangkaikan dengan Penyerahan Bantuan Sembako

Sebelumnya JE yang juga merupakan Wakil Ketua PWI Sulut sempat menyampaikan pesan laporan lewat whatsApp ke Kapolresta Manado Kombes Pol Julianto Parlindungan Sirait, S.I.K., M.H. dan dibalas untuk segera melapor agar ditindaklanjuti.

Dalam laporan yang diterima pihak SPKT Aiptu Masrun Ali, menyatakan akan segera menindak lanjuti dan menghubungi pihak pengelola Kawasan Mega Mas.

Peristiwa tersebut patut menjadi perhatian warga masyarakat Kota Manado untuk mewaspadai kejadian serupa khususnya bagi para pengendara kendaraan bermotor roda dua agar menjaga serta mengunci kendaran hingga terhindar dari pencurian.

Baca juga:  Rutan Manado Manfaatkan Lahan Optimalkan Produksi Pangan, Dukung Program Pemerintah di Bidang Ketahanan Pangan Nasional

Untuk diketahui, selain rawan pencurian, Kawasan Mega Mas juga sering terjadi penarikan paksa kendaraan oleh Debt Colektor, untuk itu diminta kepada pihak kepolisian agar rutin melakukan patroli di kawasan tersebut agar supaya keamanan masyarakat bisa terjamin dan tingkat kriminalitas dapat di tekan.

Yuk! baca BERITA menarik lainnya dari MANADO ZONE di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *