Manadozone || Amurang – Para pecinta motorcross di Minahasa Selatan akan di manjakan dengan event motorcross yang akan di laksanakan di Desa Rumoong Bawah pada bulan November 2018 mendatang, Kegiatan Ini Murni berdasarkan kerinduan dan usulan Pecinta motorcross yang ada di desa rumoong bawah.
Adapun sesuai rapat yang di percayakan sebagai panitia sebagai Ketua Paulman S. Runtuwene ST, Wakil ketua Marsel Audi Tampi, Sekretaris Belly Mewoh dan Bendahara Melky Lalawi.
Kepada wartawan Paulman S Runtuwene sebagai ketua panitia mengatakan “Panitia ini dibentuk satu bulan yang lalu dipilih dan dipercayakan langsung oleh masyarakat. lokasi pembuatan sirkuit khusus kegiatan ini bertempat di Desa rumoong bawah tepatnya di kawasan perkebunan Sesea” ucap Paulman
“Dan dana yg terkumpul dari kegiatan ini diperuntukan bagi Denominasi Gereja yang ada di Desa Rumoong Bawah (GMIM-GPDI-ADVENT) saya sebagai ketua panitia siap memfasilitasi kegiatan ini dan untuk tahap awal sesuai hasil rapat telah disepakati akan dilakukan tahapan pembuatan sirkuit sepanjang 1200Meter berkoordinasi dengan Ikatan Motor Indonesia Sulut (IMI)” tutup
(Jamal)