Manadozone||ADVETORIAL||Minsel – Bupati Kabupaten Minahasa Selatan Christiany Eugenia Paruntu,menghadiri pelaksanaan Musyawarah Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) tahun 2019, bertempat di ballroom Hotel Shangri-La, Jakarta Pusat. Kamis (09/05/2019)
Musrembangnas tahun 2019 ini, dengan tema “Peningkatan sumber daya manusia untuk pertumbuhan berkualitas”, dihadiri dan dibuka langsung oleh Presiden RI Joko Widodo (Jokowi)
Kesempatan tersebut, Presiden Jokowi, mengatakan Indonesia memiliki peluang besar menjadi negara dengan ekonomi terkuat nomor lima di dunia. Bahkan, kata dia, ekonomi Indonesia bisa menjadi nomor empat di 2045.
” Untuk masuk ke sana tidak mudah. Banyak tantangan yang harus diselesaikan, dihadapi. Jangan dipikir kita biasa-biasa tahu-tahu masuk ke 4 besar, ke 5 besar ekonomi terkuat,” kata Jokowi.
Presiden Jokowi, juga menjelaskan, terkait pemerataan pembangunan infrastruktur, sebagai persoalan yang mendasar dan ini harus segera diselesaikan, karena tanpa pembangunan jangan berharap ekonomi di Indonesia bisa kuat.
Untuk itu, Presiden Jokowi berharap, kepada gubernur, bupati/wali kota, allport, pelabuhan dan jalan tol, untuk dierhatikan dan segera provinsi, kabupaten/kota menyambungkan sesuai titik –titik di daerahnya masing-masing.
“Untuk pusat, produksi pertanian dan perkebunan untuk dibesarkan, pada sector menengah dan kecil dikerjakan oleh daerah”, agar apa yang diharapkan bangsa Indonesia, perekonomian kita masuk ke lima atau empat terbesar, bisa terwujud. Kata Jokowi.
Sementara itu, dikesempatan kegiatan Musrenbangnas tersebut, Bupati Christiany Eugenia Paruntu,SE, mengatakan, sesuai dengan tema Musrembang kali ini, di tahun 2019 pentingnya peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM), hal ini, tentunya melalui peningkatan sumberdaya manusia pada saat ini, sangat penting guna meningkatkan pertumbuhan ekonomi bangsa Indonesia kedepannya. Sehingga indonesia dapat bersaing dengan negara-negara yang mengalami pertumbuhan ekonomi secara signifikan, ujar Paruntu.
(Jamal)